Jumat, 11 Januari 2013
Kamis, 10 Januari 2013
Program Komputer Dalam Dunia Psikologi (SPSS untuk pengolahan data)
Teknologi komputer di dewasa ini sangat berguna baig
seluruh lapisan masyrakat hampir seluruh perusahaan atau kegiatan apapun di
selipkan komputer sebagai alat yang mempermudah kinerja manusia saat ini. Dari mulai
menyimpan data sampai memproses data mentah menjadi output yang membantu semua
pekerjaan, banyak bidang yang menggunakan komputer salah satu nya bidang
psikologi dimana komputer menjadi salah satu perangkat yang mempermudah
pekerjaan orang-orang psikologi dalam menjalankan kerjanya.
Sebelum saya membahas aplikasi apa yang sering atau
dipakai orang-orang psikologi, kita harus tau dulu apa pengertian dari komputer
tersebut. Komputer adalah alat yang dipakai untuk mengolah data menurut
prosedur yang telah dirumuskan. Kata computer semula dipergunakan untuk
menggambarkan orang yang perkerjaannya melakukan perhitungan aritmatika, dengan
atau tanpa alat bantu, tetapi arti kata ini kemudian dipindahkan kepada mesin
itu sendiri. Asal mulanya, pengolahan informasi hampir eksklusif berhubungan
dengan masalah aritmatika, tetapi komputer modern dipakai untuk banyak tugas
yang tidak berhubungan dengan matematika.
Dewasa ini psikologi banyak menggunakan komputer
sebagai media dalam pekerjaanya, contohnya saja psikologi kognitif yang
menggunakan aplikasi CP3 dalam mengetahui pola pikir manusia. Bisa juga sebagai
media dalam mengukur IQ dan juga sebagai pengolah data.
Salah satu aplikasi yang sering digunakan dalam
psikologi adalah program SPSS, aplikasi SPSS merupakan salah satu program
komputer yang dapat digunakan dalam psikologi. SPSS adalah program komputer
yang dipakai untuk analisis statistika. SPSS sebagai software statistik pertama
kali dibuat tahun 1968 oleh tiga mahasiswa Stanford University yang
dioperasikan pada komputer mainframe. Selain itu, antara tahun 1994 sampai
1998, SPSS melakukan berbagai kebijakan strategis untuk pengembangan software
statistik, dengan mangakuisisi software house terkemuka seperti SYSTAT. Inc,
BMDP Statistical Software dll.
SPSS tadinya ditujukan bagi pengolahan data
statistik untuk ilmu sosial (SPSS saat itu adalah singkatan dari Statistical
Package for the Social Sciences), sekarang diperluas untuk melayani berbagai
jenis user seperti untuk proses produksi di pabrik, riset ilmu-ilmu sains dan
lainnya. Sehingga sekarang kepanjangan dari SPSS adalah Statistical Product and
Service Solutions. Kelemahan dari software ini adalah penggunaannya yng terlalu
rumit, sehingga dibutuhkan keahlian khusus.
Kelemahan lainnya adalah banyaknya versi SPSS yang
beredar, sehingga kita harus pintar-pintar memilih versi SPSS yang cocok untuk
komputer yang kita gunakan. SPSS sangat bermanfaat dalam mengolah data
statistik dan menganalisisnya secara otomatis. Hingga saat sekarang produk SPSS
telah dipakai dalam berbagai bidang seperti ilmu keuangan, retail,
telekomunikasi, farmasi, broadcasting, militer, database marketing, riset
pemasaran, peramalan bisnis, penilaian kredit, customer relationship, penilaian
kepuasan konsumen (customer satisfaction) dan sebagainya.
Dan pada bidang psikologi SPSS sering digunakan para
mahasiswa yang sedang meneliti suatu permasalahan misalnya saja saat membuat
skripsi dan lain-lain, dan SPSS itu sendiri sering digunakan untuk melakukan
atau membantu pengolahan data misalnya saja untuk melihat kevaliditasan dan
kereliabilitasan suatu data dari penelitian yang telah dilakukan.
Cara kerja SPSS secara singkat atau secara garis
besar sebagai berikut :
1.
Data yang akan
diproses dimasukan lewat menu DATA EDITOR yangotomatis muncul di layar SPSS
ketika dijalankan.
2.
Data yang telah
diinput kemudian diproses, juga lewat menu DATA EDITOR.
3.
hasil pengolahan
data muncul dilayar (window) yang lain dari SPSS yaitu VIEWER. Output SPSS bisa
berupa teks/tulisan, tabel, atau grafik.
Dengan demikian, dalam SPSS ada berbagai macam
Window yang tampil sekaligus jika memang akan dilakukan berbagai proses diatas.
Namun yang pasti harus digunakan DATA EDITOR sebagai bagian input dan proses
data, serta VIEWER yang merupakan tempat output pengolahan data.
Langganan:
Postingan (Atom)